
KONFRONTASI - Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian siap dicopot dari jabatannya apabila tuduhan penangkapan teroris khususnya terkait bom panci di Bekasi beberapa waktu lalu terbukti untuk pengalihan isu kasus dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Kalau ada bukti bahwa ini rekayasa, tunjukkan buktinya itu dan kita akan lakukan tindakan tegas. Saya sendiri kalau ini rekayasa, saya siap dicopot," tegas Tito di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (16/12).
"Ditegaskan Tito penangkapan 10 terduga teroris jaringan sel Bahrun Naim, berikut bom jenis Triaseton Triperoside (TATP) yang berhasil ditemukan, merupakan hasil kerja keras aparat Densus 88.
"Apa yang kami kerjakan adalah murni dari penyelidikan berbulan-bulan mereka. Jadi ledakkan itu tidak terjadi, menyelamatkan masyarakat dan kami tidak perlu pujian, ini memang tugas kami. Nanti pahala dari yang maha kuasa," pungkasnya(Juft/Skala)